Bos FPI Habib Rizieq Dilaporkan ke Polda Metro Jaya

LOKKOLEDO-- Wakil Sekretaris Jenderal Hanura, Didi Apriadi, melaporkan Ketua Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab, ke Polda Metro Jaya, Selasa (5/4/2016) sore. Laporan itu terkait penghinaan saat berunjuk rasa dengan Gerakan Masyarakat Jakarta.

"Tidak pantas seorang ulama berbicara seperti itu," Kata dia saat ditemui.

Adapun laporan yang ditututkan terhadap pimpinan FPI itu adalah penghinaan terhadap etnis Tiongho, penghinaan terhadap Pancasila, penghinaan terhadap Hanura, penghinaan terhadap Ketua Umum Hanura Wiranto, dan penghinaan terhadap Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama.

"Pelaporan akan dipimpin langsung oleh Ketua Tim Advokasi Hanura, Teguh Samudera. Pokoknya nanti ada lima perkara yang dilaporkan," Tegas dia.


Menurut Sekjen Pemuda Hanura itu, pihaknya telah mempersiapkan data sejak kemarin siang beserta alat seperti Video, rekaman, foto, dan bukti tertulis dibeberapa media.

Menurutnya semua bukti tersebut telah dikumpulkan dan pihaknya tinggal menunggu panggilan dari polda metro jaya terkait sidang lanjutan kasus penghinaan tersebut.

"Kita enggak bisa diamkan ini. Nanti seolah-olah negara membiarkan dan tidak bertindak," jelas dia.

0 Response to "Bos FPI Habib Rizieq Dilaporkan ke Polda Metro Jaya"

Post a Comment