Lebaran Lebih Awal, Ini Alasan An Nadzir

GOWA-- Pimpinan jamaah An Nadzir, Ustaz Lukman mengaku Jamaahnya telah melaksanakan Salat Id di Kampung Butta Ejayya, Kelurahan, Romang Lompoa, Kecamatan Bontomarannu, Kabupaten Gowa, Provinsi Sulsel, 5 Juli 2016.

" kami telah melakukan lebaran lebih awal," kata dia.

Menurutnya hal tersebut dilakukan karena berdasar pantauan hasil tanda-tanda alam mengatakan bahwa 1 Syawal 1437 Hijriyah jatuh pada Selasa (5/7/2016).

"Kebiasan kami berdasarkan tanda-tanda alam, maka hari ini, Selasa (5/7/2016) kami dari jamaah tetapkan 1 Syawal 1437 Hijriyah," jelas dia.

Jamaah An-Nadzir
Usai Salat Idul Fitri, dirinya menjelasakan bahwa Lebaran Lebih Awal dilakukan bukan karena mencari sensasi, tetapi itu merupakan tradisi yang sudah dipelajari sejak 18 tahun. Menurutnya, hasil dari pantauan tanda-tanda alam yang dipelajari untuk penetapan 1 Syawal tersebut merupakan tanggung jawab dunia akhirat.

"Keputusan ini tentunya akan dipertanggung jawabkan dihadapan Allah SWT diakhirat kelak," paparnya.

Seperti diketahui lebaran yang dilakukan  Jamaah An Nadzir bertentangan dengan keputusan pemerintah yang mengatakan penetapan 1 Syawal 1437 Hijriyah jatuh pada hari Rabu (6/7/2016) berdasarkan sidang isbat yang diselenggarakan di kantor Kementerian Agama RI di Jakarta, Selasa (5/7/2016) malam.

0 Response to "Lebaran Lebih Awal, Ini Alasan An Nadzir"

Post a Comment